WhatsApp Image 2022 12 18 at 22.38.00
Berita PKS Sumsel

Semarak Hari Ibu, BPKK PKS Palembang Asah Kreatifitas Kaum Ibu Melalui Lomba Kreasi Makanan Bingen

Palembang – Meriahkan peringatan hari ibu nasional, Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) PKS Kota Palembang menggelar lomba kreasi makanan ‘bingen’ (baca : zaman dulu/tradisional) khas Palembang dari tepung non gluten, di halaman kantor Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) PKS Sumatera Selatan, minggu (18/12/2022).

Puluhan kaum ‘emak-emak’ terlihat antusias mengikuti perlombaan yang merupakan utusan dari 18 Seksi Perempuan dan Ketahanan Keluarga (SPKK) DPC PKS Se-kota Palembang, Rumah Keluarga Indonesia (RKI) dan Alumni Sekolah Cinta Indonesia (SCI).

Dalam kesempatan tersebut, ikut hadir menyertai anggota DPR RI Fraksi PKS, Mustafa Kamal, Ketua DPW PKS Sumsel, Muhammad Toha, Sekretaris DPD PKS Palembang, Jumono, Anggota DPRD Kota Palembang Fraksi PKS, Yulfa Cindosari, bersama segenap pengurus BPKK DPW PKS Sumsel dan BPKK PKS Kota Palembang.

Kegiatan lomba yang bertema ‘dengan ketahanan ekonomi keluarga, ibu Bahagia, Indonesia Sejahtera’, menurut ketua BPKK PKS Kota Palembang, Fitri Damayanti memandang bahwa sosok ibu memegang peranan penting dalam keluarga, khususnya terkait mengatur urusan makanan di rumah dalam mengelola isi dapurnya,

“Ibu-ibu pada umumnya sangat akrab dengan urusan dapurnya, sehingga melalui kegiatan lomba ini, harapannya dapat memberikan kesempatan kepada para peserta untuk dapat berkreasi dalam mengelola isi dapurnya dan juga kedepan nantinya dapat memunculkan potensi kemandirian ekonomi dalam keluarga melalui dapurnya” tutur Fitri.

Ia menambahkan bahwa mengambil tema makanan ‘bingen’ khas Palembang merupakan sebagai sarana melestarikan serta memupuk rasa cinta terhadap makanan khas Indonesia khususnya makanan khas Palembang dan lebih sehat karena menggunakan bahan dasar non gluten.

Aleg Perempuan Fraksi PKS DPRD Kota Palembang yang juga menjadi juri penilai lomba, Yulfa Cindosari memberikan apresiasi kepada seluruh peserta dan para pemenang yang telah mengikuti perlombaan ini,

“Semoga kedepannya akan semakin banyak tumbuh para ibu Indonesia yang bahagia dan kreatif, sehingga dapat terwujud Indonesia yang sejahtera”, harapnya.