Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan merumuskan arah kebijakan dan program strategis partai melalui Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PKS 2021.
Rakernas yang diselenggarakan oleh DPP PKS tersebut dilaksanakan setelah terpilihnya kepengurusan baru PKS di tingkat Pusat, Provinsi dan Daerah masa bakti 2020-2025 melalui Musyawarah Nasional, Musyawarah Wilayah dan Musyawarah Daerah.
Ketua DPW PKS Sumatera Selatan, Muhammad Toha menyatakan kesiapan jajaran pengurusnya untuk berpartisipasi dan menyukseskan agenda besar Rakernas PKS 2021 yang akan dilaksanakan pada tanggal 1-18 Maret.
“PKS akan merumuskan dan menetapkan Arah Kebijakan serta Program Strategis Partai. Rangkaian kegiatannya akan dilakukan secara offline maupun online serentak se-Indonesia. Mohon doanya semoga terlaksana dengan lancar,” ujar Toha.
Adapun rangkaian kegiatan Rakernas PKS 2021 meliputi Pembukaan, Sosialisasi Program Strategis Bidang DPP ke Bidang DPW, Sosialisasi Kebijakan Partai dan Program Strategis (DSP), Sosialisasi GBKP, Amanat Munas dan Program Strategis (MPP), serta Arahan Ketua Majelis Syuro.
Rakernas PKS 2021 dengan tema “Terus Melayani dan Membela Rakyat” ini akan ditutup pada tanggal 18 Maret 2021. (Humas)